Cara Melamar Di PT DENSO,PT TACI DENSO Dan PT HAMADEN INDONESIA

Cara melamar kerja via online di PT Denso Indonesia,PT Taci Denso Indonesia,dan PT Hamaden Indonesia Manufacturing.
Informasi yang sedang teman-teman cari mungkin ada di sini yaitu cara melamar kerja di PT Denso Grup.
Perlu dipahami bahwa Denso Group terdiri dar tiga perusahaan yang saya sebutkan di judul postingan ini,cara melamarnya pun sangat mudah yaitu dengan mengisi formulir registrasi yang sudah disediakan di website resi PT Denso www.denso.co.id.

Sekilas profil perusahaan,PT Denso Indonesia adalah perusahaan manufaktur yang memproduksi komponen otomotif kendaraan,perusahaan yang tergabung dalam Denso Corporation dan Astra International sudah beridiri sejak tahun 1975 di kawasan sunter jakarta utara.

kerjapt.com

Lowongan kerja

Jika teman-teman kejapt.com ingin melamar di perusahaan ini caranya sangat mudah,praktis dan tanpa dipungut biaya seperserpun.
Untuk melamar di bagian operator produksi,berikut ini persyaratan dan kualifikasi yang harus dipenuhi:


Lowongan kerja Operator produksi PT Denso Indonesia


  • Pria dan wanita
  • Usia maksimal 20 tahun
  • Tinggi badan minimal Pria 165cm dan wanita 155cm
  • Pendidikan minimal SMA Sederajat
  • Nilai UN minimal 7.00 dengan rata-rata semua pelajaran 6.0.
  • Fresh graduate lebih diutamakan
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Siap bekerja dalam sister shift
  • Bersedia ditempatkan di daerah Jakarta atau Bekasi
Cara melamar
Seperti yang sudah saya sebutkan bahwa cara melamar di PT Denso Group ini sangat mudah tidak memerlukan banyak biaya,tidak seperti ketika teman-teman melamar kerja via pos.
Hanya saja kualifikasi yang ditentukan sangat ketat baik itu umur maupun nilai ujian.
Berikut ini langkah-langkahnya:

1.Buka browser lalu masuk ke webiste PT Denso www.denso.co.id,kemudian di pojok kanan atas klik "anda ingin melamar?  Klik disini",kemudian isi formulir registrasi seperti pada gambar dibawah ini.
Isi sesuai dengan data diri dan nantinya diperlihatkan apabila teman-teman mendapat panggilan seleksi tes.Jika sudah terisi dengan benar,klik di bagian bawah "kirim registrasi"
Setelah proses registrasi berhasil,selanjutnya cek email yang sudah di daftarkan tadi untuk kembali log in dengan memasukan password yang ada pada email balasan,seperti di bawah ini.
2.Kembali ke menu utama website PT Denso atau bisa melalui link yang ada di email dan kemudian login dengan email dan password yang diterima.
Dalam halaman tersebut teman teman akan diminta mengisi biodata diri dan keluarga lengkap.
Isi dengan benar dan sesuai dengan data diri,di kolom pengalaman kerja isi pengalaman kerja kalian untuk menambah referensi supaya menarik perhatian HRD.
Isi bakat dan minat dan usahakan semuanya tidak ada yang kosong kecuali di bagian susunan keluarga kosongkan saja jika teman-teman belum berkeluarga.
Jika semuanya sudah terisi,pastikan seperti di gambar ini.
Kolom status yang tadinya berwarna merah sekarang berwarna hijau dan berarti sudah terisi dengan benar,kemudian klik "kirim aplikasi" atau teman-teman bisa mencetak formulir aplikasi tersebut yang nantinya akan dibawa ketika mendapatkan panggilan dari PT Denso.PT Taci Denso maupun PT Hamaden.

Sampai disini semua tahapan registrasi sudah selesai,dan tinggal menunggu panggilan tes dari perusahaan,biasanya panggilan tes melalui SMS.

Catatan:Panggilan tes tidak hanya untuk PT Denso saja,bisa saja dari PT Taci Denso atau PT Hamaden,karena ketiganya tergabung dalam satu Group yaitu Denso Group.

Alamat PT Denso Indonesia

PT DENSO INDONESIA 
SUNTER FACTORY 1


 Jl. Gaya Motor I No. 6 Sunter II 
Tanjung Priok,
 Jakarta 14330



BEKASI FACTORY 2

Kawasan Industri MM2100
 Jl. Kalimantan Blok E 1-2
 Cikarang Barat, Bekasi 17520



BEKASI FACTORY 3

Kawasan Industri MM2100
 Jl. Selayar III Blok K
Cikarang Barat, Bekasi 17845




PT DENSO SALES INDONESIA 
 Jl. Gaya Motor I No. 6 Sunter II
 Tanjung Priok, Jakarta 14330


PT HAMADEN INDONESIA, MANUFACTURING 


 SUNTER FACTORY 

 Jl. Gaya Motor I No. 6 Sunter II
 Tanjung Priok, Jakarta 14330

PT TACI DENSO AUTOMOTIVE COMPRESSOR INDONESIA 
BEKASI FACTORY 1 
Kawasan Industri MM2100
 Jl. Kalimantan Blok E 1-2,
 Cikarang Barat, Bekasi 17520 



BEKASI FACTORY 2  

Kawasan Industri MM2100
Jl. Selayar IV Blok L3, 
Desa Cikedokan,M Cikarang Barat, Bekasi 17845



Baiklah teman-teman itulah tadi sedikit informasi mengenai cara melamar kerja di PT Denso Group,hati-hati penipuan karena perusahaan ini tidak memungut biaya sedikitpun dalam proses seleksi calon karyawannya.
Terimakasih atas kunjungnnya,selamat mencoba dan semoga sukses.Salam para pencari kerja.


Related Posts

6 Responses to "Cara Melamar Di PT DENSO,PT TACI DENSO Dan PT HAMADEN INDONESIA"

  1. Boleh tanya untuk logistik/warehouse posisi checker ada tidak.

    BalasHapus
  2. Sya dtp panggilan dri pt denso tpi tes nya bkn di pabrik. Itu bnr tidak yh

    BalasHapus
  3. Saya dapat panggilan test psyicotest dan interview tapi tesnya bukan di tempat2 itu
    Melainkan di perkantoran plazza Bekasi jaya blok B12 Bekasi timur Bekasi Jawa barat.... Kira kira ini penipuan atau sungguhan ya...???

    BalasHapus
  4. Panggilan Tes Seleksi
    PT DENSO INDONESIA
    Hal: Interview & Psycotest

    Kpd Sdr/i: Lely Yuliawati
    Di Tempat
    Lamaran Data Diri Sdr/i Telah Kami Terima Melalui Online.Seleksi Interview & Tes Psycotest Sdr/i Dijadwalkan Pada:
    Hari: Kamis, 18 Oktober 2018
    Jam: 07.30 s/d 11.00 WIB.
    Alamat Tes Seleksi: Jln.Ir H Juanda,Perkantoran Plaza Bekasi Blok B12 Bekasi Timur 17111"Tepat Di Depan Pembangunan "TRANS PARKS JUANDA"Bekasi Timur,Dekat Terminal Bekasi Timur.
    Persyaratan:
    Membawa Surat Lamaran Kerja
    Alat Tulis Lengkap
    KTP Asli (Foto Copy)
    Berpakaian Hitam Putih.

    Bertemu:
    Bpk.Darmanto.ST
    (Div-HRD,Personalia)
    "Penempatan MM2100 Cikarang"
    Terimakasih.





    Saya langsung dapet sms ini. Ketika semua telah selesai terkirim. Keesokan harinya saya langsung dapet sms ini.. apakah benar????

    BalasHapus
  5. Kok saya udah ngisi semua biodata nya, cuma ga ada tulisan kirim aplikasi (di pojok kanan bawah) kenapa ya bang kira"?

    BalasHapus

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close
==Close==